Friday, December 11, 2015

Pekerja

"Berikanlah upah kepada buruh (pekerja) sebelum kering keringatnya" [HR. Ibnu Majah, Tabrani, dan Hakim]

"Siapa yang mempunyai pekerja, hendaklah ia mencarikan istri (untuknya). Bila ia tidak mempunyai tempat tinggal, hendaklah ia mencarikan tempat tinggal" [HR. Abu Daud]

Salah satu golongan yg dimusuhi Rasulullah pada hari kiamat "Orang yang mempekerjakan seorang buruh. Ketika si buruh memenuhi tugasnya, namun dia tidak memberikan upah (yg sesuai)" [ HR. Bukhari dan Ibn Majah]

"Jika engkau terpaksa membebani mereka suatu yang memberarkab mereka, maka bantulah mereka" [HR. Bukhari]

Memudahkan urusan orang lain "yang mendatangkan barang akan memperkleh rezeki, sedangkan yang menimbun akan dilaknat" [ HR. Ibnu Majah dan Hakim]

Sunday, December 6, 2015

Edisi Move On (hehe...)

Setiap kita punya luka
Entah dibuat sendiri
Atau orang lain
Tapi "Memaafkan"
Membuat hidup jauh lebih tenang
Karena
Ketenangan adalah awal kemenangan

"Sesungguhnya Alloh telah ridho terhadap orang2 mukmin ketika mereka berjanji setia kepadamu di bawah pohon, maka Alloh mengetahui apa yg ada dalam hati mereka lalu menurunkan KETENANGAN atas mereka dengan memberi balasan kepada mereka dengan KEMENANGAN yg dekat (waktunya)"
[QS. Alfath : 18]

Tuesday, June 16, 2015

MembersamaiMu dalam cinta

Tolong titip nama teman2 lain dalam tiap doa ya...
Smoga Alloh istiqomahkan dalam kebaikan..
Walau sakit...walau payah... walau susah...
Semoga Alloh beningkan hati... Alloh tuntun logika...dan Alloh kuatkan upaya agar kita bisa menjauh dr apa yg Alloh tak suka..

Semoga Alloh jernihkan jiwa...
Gelorakan ghiroh... teguhkan langkah... dan Alloh kuatkan upaya agar kita bisa mendekat kepada apa yg Alloh cinta...

Karena cintaNya yg Maha Luas...
Hanya kadang kita yg terlalu banyak alpa...terlalu banyak pinta... terlalu banyak asa...

Hingga hati ini tanpa sadar menjadi rakus dan ragu...
Rakus dan ragu bahwa Alloh sesungguhnya telah MENJAMIN segala KEBUTUHAN kita...

Rabbi...
Istiqomahkan kami...
Teguhkan hati kami...
Kuatkan langkah kami...

Agar kami bisa lebih mendekat lagi padaMu...
Setapak... sejengkal...sedepa...
Hingga akhirnya kami menemuiMu dengan senyuman...
Dan Engkau menatap kami jua dengan senyuman...

Aamiin...

*its only about YOU and ALLOH. That's it!!! This world doesn't exist

Monday, February 16, 2015

Yuuummm.. Sup Baso Ikan

Bismillah...

Posting pertama tentang masak memasak...xixixi...
Malu nih..
Soalnya baru kali ini dapat pujian dari dede...
Biasanya dede tuh malas makan kalo rini yang masak... T_T
Menu ini modifikasi sebenarnya...
Tapi ternyata wow...yuuummm..

He..
Cukup..cukup narsis nya...
Nyok diintip resepnya...
Bahan:
1. 6 baso ikan (jumlah silahkan disesuaikan ya)
2. 6 lembar Sawi putih, potong
3. 2 batang Wortel ukuran sedang, iris serong
4. Kapri
5. Bihun jagung (saya pake cuma 1/2 papan)
6. Kaldu udang 5 sendok
7. 1,5 sdm tepung maizena

Bumbu:
1. 5 buah Bawang merah, iris
2. 1 siung Bawang putih, iris
3. Sepotong paprika
4. Sepotong jahe

Cara:
1. Tumis bawang sampai harum.
2. Masukkan wortel, jahe, paprika, tumis sebentar, tambahkan kaldu udang
3. Tambahkan air dan masukkan bakso. Masak sampai bakso mengambang
4. Masukkan semua sayur dan bihun.
5. Rebus dan tambahkan gula, garam, merica sesuai selera.
6. Setelah matang..tambahkan larutan maizena lalu aduk, angkat siap dihidangkan...

Taraaa...
Itadakimasu! ^_^

*yg di foto... kuahnya udah kehabisan duluan sama dede.. hehe... jd agak kering deh..

Friday, January 23, 2015

Mukmin Terbaik!!

Bismillah...

"Akmalul mukminiina ihsaana ahsanuhum khuluqon"

[Seorang mukmin yang paling baik imannya adalah yang paling baik akhlaknya]

Sementara akhlak terbaik tak lain dihasilkan dari ibadah-ibadah yang dilakukan.

Jumat semangat!